Departemen Bahasa Seni dan Manajemen Budaya DBSMB) Sekolah Vokasi UGM menyelenggarakan acara Mangayubgya Wisudawan/wati Periode ke IV Tahun Akademik 2017/2018 di Pusat Kebudayaan Koesnadi Hardjasoemantri(PKKH) UGM pada Senin, (27/8) tepat dua hari lebih awal dari pelaksanaan Prosesi Wisuda di Grha Sabha Pramana.
“Pada Periode ke IV Tahun Akademik 2017/2018 ini jumlah wisudawan/wati Departemen Bahasa Seni dan Manajemen Budaya Sekolah Vokasi UGM berjumlah 214 mahasiswa, yang terdiri dari Program Studi Bahasa Inggris 46 mahasiswa, Program Studi Bahasa Jepang 36 mahasiswa, Program Studi Bahasa Korea 14 mahasiswa, Program Studi Bahasa Mandarin 24 mahasiswa, Program Studi Kearsipan 46 mahasiswa, Program Studi Bahasa Prancis 8 mahasiswa, dan Program Studi Kepariwisataan 40 mahasiswa,” papar Dr. Endang Soelistiyowati, M.Pd., Ketua Departemen Bahasa, Seni, dan Manajemen Budaya dalam sambutannya.
Acara tersebut dihadiri oleh Dekan Sekolah Vokasi UGM Bapak Wikan Sakarinto, S.T., M.Sc., Ph.D., Pelaksana Tugas Wakil Dekan Kerjasama, Alumni dan Rencana Strategis, Rhadian Krisna Putra, S.T., M.T., Ketua Departemen Dr. Endang Soelistiyowati, M.Pd, Seketaris Departemen Eritrina Putri Ekantari, S.Hum, M.A, para ketua program studi dilingkungan DBSMB serta Nur Endah Nugraheni, S.S., M.A selaku Manajer unit kemahasiswaan dan akademik dan Ghifari Yuristiadhi Masyhari Makhasi selaku Manajer Unit Kerjasama, Alumni, dan PPM.
Dalam periode wisuda kali ini IPK tertinggi diraih oleh Lathifa Rahmah dari Program Studi Bahasa Korea Sekolah Vokasi UGM dengan IPK 3,98 (masa studi 2 tahun 9 bulan). Dalam acara mangayubagyo ini juga diserahkan kontrak kerja dari General Manager Hotel Horison Urip Sumoharjo kepada Rela Agustia, mahasiswi Program Studi Kepariwisataan yang berprestasi selama PKL dan langsung direkrut oleh Hotel Horison Grup.