Dalam rangka menyediakan fasilitas teaching industry dan teaching factory untuk Departemen Bahasa, Seni, dan Manajemen Budaya (DBSMB), diresmikan berdirinya DBSMB Publishing. Peresmian berdirinya DBSMB Publishing dilaksanakan dalam momentum Mangayubagyo Wisudawan/wati Periode IV TA 2017/2018 DBSMB Sekolah Vokasi, UGM yang diselenggarakan di Pusat Kebudayaan Koesnadi Hardjasoemantri (PKKH) UGM, Senin (27/8) kemarin.
Dalam kesempatan itu, DBSMB Publishing diresmikan dengan penandatanganan Piagam Pendirian oleh Dekan Sekolah Vokasi, Wikan Sakarinto, S.T, M.T, Ph.D. dan Ketua DBSMB, Dr. Endang Soelistiyowati, M.Pd. Dekan Sekolah Vokasi berkesempatan menerima karya perdana DBSMB Publishing berupa buku kumpulan cerpen karya Mahasiswa Diploma Bahasa Jepang angkatan 2015 berjudul “Rentang”.
“Terima kasih atas bukunya. Saya akan baca. Arigatou gozaimashita,” tutur Wikan Sakarinto dalam sambutan singkatnya setelah menerima buku kumpulan cerpen yang diserahkan oleh Harisuddin, perwakilan penulis.
DBSMB Publishing diharapkan menjadi wadah untuk mempercepat penerbitan dan desiminasi karya-karya dosen dan mahasiswa DBSMB. “Penerbit ini sementara akan berkolaborasi dengan penerbit di luar untuk hal-hal teknis desain cover, layout, dan pengurusan ISBN sebelum nanti kita punya SDM yang cukup untuk mengerjakan sendiri,” tutur Ghifari Yuristiadhi, M.A., Manajer Unit Kerjasama, Alumni, dan PPM selaku penanggung jawab DBSMB Publishing.
Text : Humas DBSMB
Dokumentasi : Humas SV